Resep Cara Membuat Kue Lidah Kucing

Resep Kue Lidah Kucing - Adalah pembahasan yang sangat menarik sekali untuk resep kali ini yang mana akan kita bahas secara mendetail, agar nantinya teman-teman di blog masakan ini bisa memperaktekanya dengan mudah dan tanpa banyak kendala yang berarti, Seperti resep sebelumnya yakni Resep Kue Semprong, kue ini juga di persiapakan untuk lebaran yang sebentar lagi akan menjelang, oleh karenanya adalah lebih baik kita mencoba memperaktekanya dari sekarang.

Resep Cara Membuat Kue Lidah Kucing

Resep Kue Lidah Kucing
Kue Lidah Kucing
Bahan-bahan :
  • Tepung terigu protein sedang, 250gr
  • Tepung Maizena, 25gr
  • Gula halus, 175gr
  • Mentega, 100gr
  • margarin, 150gr
  • Setengah sdt Garam
  • Kuning telur, 2 buah
  • susu bubuk, 25gr
  • 100ml putih telur, dikocok sampai kaku
Cara membuat Kue Lidah Kucing :
  1. Siapkan wadah untuk adonan. Masukkan dan campurkan mentega, margarin, gula halus, garam, dan kuning telur.
  2. Selanjutnya siapkan wadah kedua. Masukkan tepung terigu, tepung maizena, susu bubuk serta putih telur. Lalu kocok sampai mengembang.
  3. Masukkan adonan kedalam cetakan atau kantong segitiga. Semprot secara melintang diatas loyang hingga penuh, lalu taburi keju di bagian atasnya.
  4. Setelah loyang terisi dan penuh. Masukan kedalam oven bersuhu 150 derajat hingga 15 menit. Setelah 15 menit, suhu oven kecilkan menjadi 100 derajat. Lanjutkan memanggang selama 15 menit berikutnya sampai matang. Keluarkan dan dinginkan sampai selesai.

Sudah segitu aja, Langsung di coba ya resepnya, biar nantinya banyak mencoba akan banyak tau, dan kalau banyak tanya malah gak tau-tau,hee. Salam manis dari admin blog masakan,xixi.

Resep Cara Membuat Kue Semprong

Resep Kue Semprong - Kue Kering yang satu ini tergolong kue yang Tradisional yang sangat untuk dan juga menarik tak lepas dari Nyentrik, Hal ini karena Texturnya yang menarik, pada umumnya kue semprong berbentuk seperti Pipa dimana pada bagian tengah memiliki lubang yang besar, tak ubahnya seperti pipa, Kue ini tergolong kue kering yang sangat Renyah, sehinga menjadi salah satu ciri dari kue yang satu ini.

Cetakan Kue Semprong Elektrik
Cetakan Kue Semprong

Pada Perkembanganya kue kering ini tidak hanya berbentuk pipa, dan berkembang menjadi bentuk segitiga taupun setengah lingkaran, akan tetapi bentuk seperti pipalah yang paling terkenal, Jika di tempat kami, Kue Semprong akan banyak di buat pada-hari lebaran, apakah lagi hari imlek, banyak sekali permintaan kue yang satu ini, Nah sekarang kita langsung saja melihat Cara Membuat Kue Semprong di bawah ini.

Resep Cara Membuat Kue Semprong

Resep Kue Semprong
Kue Semprong
Bahan Kue Semprong :
  • 500 gram tepung beras
  • 6 butir telur
  • 250 gram gula pasir
  • 800 ml santan yang kental
  • 1 sendok kecil bubuk kayu manis
Cara Membuat Kue Semprong :
  1. Kocoklah telur terlebih dahulu hingga mengembang
  2. Campurkan beberapa bahan seperti tepung, telur, kayu manis dan gula kemudian tuangkan santan sedikit demi sedikit sambil diaduk-aduk hingga merata dan pastikan gulanya benar-benar larut
  3. Siapkan cetakan(jika ingin yang bermotif gunakan cetakan seperti diatas), panaskan cetakan tersebut dan olesilah tipis dengan minyak pada permukaanya.
  4. Tuangkan adonan kira-kira 2 sendok makan kemudian ratakan
  5. Bolak-baliklah cetakan agar benar-benar matang
  6. Jika sudah angkat dan ketika masih hangat dan lunak segera gulung dan dibentuk seperti pipa. Selain itu sesuai yang telah saya sebut diatas juga bisa dibentuk sesuai dengan selera anda masing-masing

Untuk membuat Kue Kering ini tidaklah sulit, hanya untuk mencari Cetakan untuk kue ini yang sekarang sulit untuk di Cari, jadi jika teman-teman ingin membua kue yang satu ini, adalah hal utama yang perlu teman-teman siapkan adalah Cetakanya dahulu, pastikan dia ada.hehe
Oh Iya gimana udah mencoba resep yang sebelumnya aku berikan.? Resep Kue Nastar, Jika sudah gimana hasilnya, semoga bagus ya hasilnya.

Resep Cara Membuat Kue Nastar Selai Nanas

Resep Kue Nastar - Lagi dan lagi untuk kedua kalinya di hari ini aku masih akan membahas mengenai Kue yang biasanya hadir di hari lebaran, Yup mengingat Hari lebaran sudah tidak lama lagi maka dari itu aku mencoba membagikan resep yang tentu saja bisa di buat untuk hari lebaran, dan mengapa aku membagikanya jauh-jauh hari sebelum hari lebaranya, hal ini tentu saja karena aku ingin teman-teman bisa peraktek dan mencoba sekarang, jadi nanti pas hari H nya udah mahir, Gitu..

Tak ubahnya seperti Resep sebelunya yang aku bagikan yakni Resep Kue Putri Salju, tentu teman-teman sudah tidak sabar ingin menlihat mengenai Cara Membuat Kue Nastar ini, yup kue Nastar tergolong ke dalam Kue Kering, jadi silahkan simak saja di bawah ini.

Resep Kue Nastar Selai Nanas

Resep Kue Nastar
Kue Nastar
Bahan-bahan :
  • 1/2 kg tepung terigu
  • 100 gr gula halus
  • 4 butir telur, kuningnya saja
  • 2 butir telur, kuningnya saja (untuk olesan)
  • 100 gr keju
  • 1/2 kg mentega
  • 1 potong kecil kayu manis
  • 50 gr kismis
  • Selai nanas dan keju parut secukupnya
Cara Membuat Kue Nastar Selai Nanas :
  1. Kocok 4 kuning telur, gula halus dan mentega hingga adonan mengembang.
  2. Tambahkan tepung terigu sedikit demi sedikit lalu aduk hingga tercampur rata. Tambahkan keju dan vanili, aduk kembali adonan hingga merata dan menjadi kalis.
  3. Ambil sesendok adonan lalu buat berbentuk bulat, masukkan selai nanas ke dalam adonan yang telah dibentuk. Lakukan cara tersebut hingga adonan habis.
  4. Siapkan loyang yang telah diolesi mentega dan kertas roti. Taruh dan susun secara rapi adonan yang telah dibentuk tadi.
  5. Letakkan potongan kismis diatas adonan yang telah dibentuk agar tampilan lebih cantik.
  6. Olesi permukaan adonan yang telah dibentuk dengan kuning telur lalu beri sedikit parutan keju diatasnya.
  7. Panggang adonan ke dalam oven dan tunggu hingga matang merata.
  8. Setelah cukup matang merata, angkat dan kue nastar siap untuk disajikan.
  9. Simpan kue nastar ke dalam wadah atau toples tertutup rapat.
Tidak terlalu sulit untuk membuatnya, Saya rasa lebih sulit membuat kue putri salju di bandingkan Kue Nastar ini, jadi jika kamu udah bisa membuat kue putri salju, sudah barang tentu teman-teman tidak akan kesulitan untuk membuat Masakan yang satu ini kan, Oke Sampai ketemu lagi di Artikel berikutnya ya. Terima Kasih.

Resep Cara Membuat Kue Kering Putri Salju

Resep Kue Kering Putri Salju - Kue yang satu ini merupakan kue yang tentunya bisa menjadi salah satu Kue yang wajib kita buat pada hari lebaran besok, Jadi tidak ada salahnya jika teman-teman mencoba untuk membuatnya pada hari ini, agar nanti pas mau dekat lebaran kita sudah ahli membuat kue ini, dan semakin menarik bentuk dari Kue Putri salju yang kita buat.

Ngomongin tentang kue sudah barang tentu tidak akan pernah ada habisnya, seperti halnya pada kesempatan yang lalu kami membahas mengenai Resep Kue Brownies, Bagaimana hasilnya apakah memuaskan.? hihi nyam nyam ya :D
Oke kita kembali ke Topik Cara membuat Kue Kering Putri salju ini, Yuk ada baiknya jika kita langsung lihat di bawah ini.

Resep Kue Kering Putri Salju

Resep Kue Putri Salju
Kue Putri Salju
Bahan-bahan :
  • 180 gr tepung terigu
  • 20 gr tepung maizena
  • 2 butir telur, kuningnya saja
  • 50 gr gula tepung
  • 120 gr mentega
  • Gula donat secukupnya, untuk taburan
  • 60 gr keju parut
  • 60 gr kacang mete, sangrai haluskan
  • 1/2 sdt vanili
  • 1 sdt baking powder
Cara Membuat Kue Kering Putri Salju :
  1. Campurkan tepung terigu, tepung maizena dan baking powder lalu ayak hingga semua bahan tercampur rata.
  2. Tambahkan kacang mete yang sudah dihaluskan lalu aduk hingga merata. Sisihkan.
  3. Kocok gula tepung, mentega, vanili dan keju parut hingga adonan mengembang dan warna menjadi pucat.
  4. Tambahkan kuning telur lalu kocok hingga merata.
  5. Campurkan adonan dengan tepung yang telah diayak lalu aduk hingga adonan menjadi rata dan kalis.
  6. Giling adonan dengan ketebalan 1/2 cm, lalu cetak menggunakan cetakan khusus kue putri salju atau bentuk lainnya sesuai selera.
  7. Siapkan loyang yang telah diolesi dengan mentega dan kertas roti, lalu letakkan adonan yang telah dicetak dan susun secara rapi diatas loyang. Lakukan cara tersebut hingga adonan habis.
  8. Panggang adonan ke dalam oven dengan suhu 150 derajat celcius, dan tunggu sekitar 25-30 menit hingga kue benar-benar matang.
  9. Setelah kue cukup matang merata, angkat dan gulingkan ke dalam gula donat selagi panas agar gula dapat menempel ke seluruh permukaan kue.
  10. Kue pun siap untuk disajikan dan simpan dalam wadah atau toples tertutup

Nah Sepertinya tidak terlalu sulit-sulit amat ya Untuk Membuat kue yang satu ini, Jika ada waktu ada baiknya teman-teman memperaktekan Resep yang udah blog Menu Buka Puasa bagikan kepada teman-teman, Semoga bisa bermanfaat untuk berasama, Terima Kasih.

Resep Kue Brownies Panggang Coklat Keju

Resep Kue Brownies - Kue yang satu ini sudah barang tentu menjasi salah satu kue yang tidak akan kalah Populernya dengan Kue yang sebelumnya kami bagikan di blog ini, yakni Resep Kue Sus, nah gimana teman-teman sudahkah mencobanya di Rumah.? bagaimana dengan hasilnya.? apakah memuaskan, jika belum perlu di coba lagi ya, jangan mudah menyerah,hehe

Nah kembali ke topik pembicaraan kita,he Untuk membuat kue yang satu ini, kami mencoba mencarikan Resep Cara Membuat Kue Brownies yang paling mudah dan Praktis agar teman-teman blog masakan enak ini bisa memperaktekanya dengan hasil yang memuaskan tentunya, silahkan simak di bawah ini.

Resep Kue Brownies Panggang Coklat Keju

Resep Kue Brownies
Kue Brownies
Bahan Bahan Yang di Butuhkan :
  • Tepung Terigu 100 gram
  • Putih Telur 150 gram
  • Gula Kastor 120 gram
  • Keju Cheddar
  • Dark Compound Chocolate, potong kecil – kecil 250 gram
  • Mentega Tawar 100 gram
Cara Membuat Brownies Panggang Coklat Keju :
  1. siapkan loyang brownies dengan ukuran 12x30cm, setelah itu poleskan mentega dan alasi dengan menggunakan kertas roti, lalu sisihkan.
  2. sebagian gula pasir sebanyak 20 gram dan tepung terigu di aduk rata dalam sebuah wadah, kemudian sisihkan (bahan A)
  3. Tim dark compound chocolate dan mentega hingga leleh, kemudian tuangkankan kedalam bahan A perlahan sedikit demi sedikit sambil diaduk dengan menggunakan balloon whisk hingga merata dan cokelat habis. Setelah itu sisihkan.
  4. kocok putih telur sambil ditaburi dengan gula pasir sisanya hingga benar benar kaku. Setelah itu, masukkan secara bertahap kedalam adonan cokelat, kemudian aduk hingga rata.
  5. tuang adonan kedalam loyang, kemudian panggang dalam oven dengan suhu 180’C kurang lebih selama 40 menit atau hingga terlihat matang.
  6. Setelah matang, olesi brownies dengan menggunakan sedikit margarin, kemudian taburi dengan parutan keju diatasnya, setelah itu potong  - potong (sesuai selera) dan brownies panggang coklat keju buatan anda siap untuk disajikan.

Selamat men coba ya teman-teman, semoga teman-teman bisa memperaktekanya di Rumah, aku yakin teman-teman pasti bisa membuatnya dengan mudah, sampai ketemua lagidi artikel berikutnya, dan semoga berhasil, hihihi Nyam Nyam.

Resep Cara Membuat Kue Sus Isi VLA

Resep Kue Sus Isi VLA - Kesempatan kali ini kami akan mencoba untuk membahas mengenai kue yang tentu saja sangat menarik untuk di Perbincangkan, apa lagi Kue yang di kenal dengan Nama kue sus ini, Yup kue ini merupakan kue yang biasanya di Sajikan dalam keadaan Dingin, jadi jika teman-teman ingin membuat kue yang satu ini, sebaiknya teman-teman sudah mempunyai Kulkas ya, untuk menyimpan Kue sus ini.

Nah untuk teman-teman yang sudah ingin mencoba masakan yang satu ini mari kita langsung melihat Tata Cara Membuat Kue Sus yang enak ini, Silahkan simak di bawah ini.

Resep Cara Membuat Kue Sus Isi VLA

Resep Kue Sus

Bahan Kue Sus Isi Vla :
  • 150 gram tepung terigu (kwalitas baik)
  • 125 gram mentega atau margarine
  • 250 ml air bersih
  • 5 butir telur ayam
  • 1/4 sdt baking powder
  • 1/2 sdm garam halus
Bahan Membuat Vla :
  • 250 ml susu cair (utamakan susu cair dengan rasa tawar)
  • 1/2 sdt vanili bubuk
  • 4 sdm tepung maizena
  • 1 sdm mentega atau margarine
  • 1/2 sdt garam halus
  • 60 gram gula pasir (kwalitas baik)
  • 2 butir telur ayam (ambil kuningnya saja)
  • 2 sdm tepung terigu
  • 2 sdt rum
Cara Membuat Kue Sus Isi Vla :
  1. Langkah pertama adalah masak susu bersama dengan tepung terigu, tepung maizena, gula pasir, dan garam hingga terlihat mendidih dan mulai mengental sambil anda mengaduk aduknya. Lalu di angkat.
  2. Berikutnya tambahkan mentega, kuning telur, rum dan juga vamilla. Aduk hingga rata dan sisihkan.
  3. Membuat kue sus : masak air bersama garam dan mentega sampai mendidih, kemudian tambahkan tepung terigu sambil diaduk-aduk hingga merata.Lalu angkat adonan tersebut.
  4. Setelah itu tambahkan telur dan baking powder satu persatu sambil diaduk-aduk hinga rata.
  5. Selanjutnya siapkan plastik berbentuk segitiga, lalu letakan adonan kue sus kedalam plastik berbentuk segitiga tersebut dan beri lubang kecil pada ujung plastik.
  6. Lalu kemudian persiapkan cetakan kue sus dan adonan kue sus tersebut semprotkan kedalam cetakan yang telah diolesi dengan mentega hingga adonan kue sus tersebut habis.
  7. Kemudian masukkan kue sus ke oven hingga matang dan mengembang, lalu angkat dan tiriskan
  8. Dan terakhir, iris bagian tengah kue sus tersebut lalu isilah dengan vla, rapatkan kembali dan sajikan.

Selamat mencoba ya teman-teman, apa yang kami berikan ini semoga bisa membuat hari teman-teman menjadi lebih baik lagi, aku juga merekomendasikan teman-teman membaca juga artikel sebelumnya yakni Resep Kue Bolu, selamat mencoba dan terima kasih.

Resep Cara Membuat Kue Bolu Panggang

Resep Kue Bolu Panggang - Ketemu lagi teman-teman di akhir pekan ini sudah barang tentu ini adalah waktu yang sangat pas banget untuk kita mencoba memperaktekan Resep yang akan kami bagikan hari ini, Nah bagaimana apakah teman-teman tertarik untuk mencoba resepnya kali ini, yang blog masakan akan berikan dengan lengkap.

Jika sebelumnya kita membahas mengenai Resep Kue donat, yang tentu saja mudah dan juga sudah di praktekan oleh teman-teman semuanya yang ada di sini, maka pada Week End ini kita akan berlanjut ke Cara Membuat Kue Bolu Panggang yang Enak lagi lezat tentunya, Nah gimana jika kita sekarang langsung saja melihat cara pembuatanya di bawah ini.

Resep Cara Membuat Kue Bolu Panggang

Resep Kue Bolu Panggang
Kue Bolu Panggang

Bahan Kue Bolu Panggang Keju:
  • 200 gr tepung terigu
  • 125 gr mentega, lelehkan
  • 100 gr keju cheddar parut
  • 6 lembar keju cheddar
  • 8 butir kuning telur
  • 4 butir putih telur
  • 100 gr gula kastor
  • 4 buah cheri
Bahan Cream :
  • 50 gr mentega putih
  • 50 cc air dingin
  • 75 gr whipped cream
Cara Membuat Bolu Panggang Keju :
  1. Kocok telur dan gula hingga mengembang.
  2. Masukkan mentega cair dan tepung terigu, aduk- aduk hingga rata.
  3. Siapkan loyang, olesi dengan mentega dan taburi sedikit tepung terigu.
  4. Panggang dalam oven hingga matang.
Cara membuat Cream untuk Bolu panggang:
  • Campur semua bahan. Aduk dengan mixer dengan kecepatan tinggi.
Cara Penyajian Kue Bolu Panggang Keju:
  1. Belah kue bolu yang sudah matang menjadi 2 bagian.
  2. Letakkan keju lembaran, tutup kue bolu kemudiaan olesi dengan cream dan taburi keju parut.
  3. Hias dengan cheri merah.
Sepertinya tidak terlalu sulit bukan, Silahkan di coba saja karena dengan mencoba kita akan mengetahui, sampai di mana kemampuan kita, Akhir kata, selamat mencoba ya, semoga teman-teman beruntung dan bisa memperaktekanya di Rumah.

Resep Cara Membuat Kue Donat Empuk

Resep Kue Donat - Haloo teman-teman jumpa lagi ni di artikel kali ini, pagi ini aku ingin membagikan artikel yang tentu saja menarik untuk teman-teman simak, dimana artikel kali ini kita akan membahas mengenai Kue basah, Yakni Kue donat, tentang bagai mana cara membuat kue donat yang enak dan empuk tentunya, bagaimana apakah teman-teman penasaran dengan yang satu ini, jika iya Follow terus ya artikel ini.

Jika sebelumnya kita membahas mengenai artikel Resep kue lapis maka adalah wajib kamu memperaktekanya, nah Sekarang kita langsung saja melihat pembuatan Kue Donat di bawah ini.

Resep Cara Membuat Kue Donat Empuk

Kue Donat Empuk
Bahan-bahan :
  • 500 gram Tepung terigu
  • 100 gram Gula pasir
  • 100 gram Mentega
  • 250 ml Susu cair
  • 11 gram Ragi instan
  • ¼ sendok teh Baking powder
  • ½ sendok teh Garam
  • 2 Kuning telur
Cara Membuat Kue Donat :
  1. Campurkan beberapa bahan-bahan berikut : tepung terigu, ragi instan, baking powder dan garam kedalam satu wadah, kemudian aduk hingga merata.
  2. Masukkan kuning telur, lalu aduk dan uleni hingga berbutir halus dan merata.
  3. Tambahkan mentega dan kemudian aduk hingga rata.
  4. Tuangkan susu cair sedikit demi sedikit ke dalam adonan sambil terus diuleni hingga semua tercampur rata dan adonan tidak lengket di tangan.
  5. Diamkan selama kira-kira 15 menit kemudian bulatkan adonan dan tutup dengan kain basah yang bersih. Tunggu sekitar 1 jam.
  6. Bentuklah adonan dengan bentuk donat diasa atau sesuai selera lalu goreng dalam minyak mendidih dengan api yang kecil.
  7. Tunggu hingga adonan mengembang dan berwarna agak kecoklatan, lalu angkat dan tiriskan.
  8. Selanjutnya anda bisa menambahkan coklat atau meses diatas donat yang sudah matang untuk menambah cantik donat anda.
Selamat mencoba ya teman-teman, jika teman-teman penasaran dan ada yang ingin di tanyakan, silahkan saja tinggalkan pertanyaanya di Kotak Komentar ya, terima kasih.

Resep Cara Membuat Kue Lapis Legit

Resep Kue Lapis Legit - Untuk kali ini kita kan membahas mengenai kue lapis yang tentu saja enak dan Legit, bagaimana dari judulnya saja kita bisa langsung tertarik bukan, pokoknya tidak kalah deh dengan Resep sebelumnya yakni resep risoles sayuran, resep kali ini juga di jamin maknyus.

Nah dari pada teman-teman penasaran dengan resep yang blog menu buka puasa berikan ada baiknya jika langsung saja kita melihat resepnya di bawah ini.

Resep Cara Membuat Kue Lapis Legit

Resep Kue Lapis Legit
Kue Lapis Legit
Bahan Lapis Legit:
  • 300 gram margarin
  • 75 gram gula tepung
  • 25 gram susu kental manis putih
  • 12 kuning telur
  • 3 putih telur
  • 125 gram gula tepung
  • 1 sendok makan emulsifier (sp/tbm)
  • 60 gram tepung terigu protein sedang
  • 30 gram susu bubuk
  • 1/2 sendok teh bumbu spekuk
Bahan Vla Cokelat:
  • 250 ml susu cair
  • 25 gram tepung terigu protein sedang
  • 10 gram tepung maizena
  • 15 gram cokelat bubuk
  • 1/4 sendok teh cokelat pasta
  • 100 gram gula pasir
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1 kuning telur
Cara Membuat Kue Lapis Legit :
  1. Vla cokelat: rebus susu cair, tepung terigu, tepung maizena, cokelat bubuk, cokelat pasta, gula pasir, dan garam sambil diaduk sampai meletup-letup.
  2. Ambil sedikit adonan. Tambahkan kuning telur. Aduk rata. Tuang ke rebusan susu. Masak sampai meletup-letup. Angkat. Sisihkan.
  3. Lapis legit: kocok margarin sampai putih. Tambahkan setengah bagian gula tepung sambil dikocok rata. Masukkan susu kental manis putih. Kocok rata. Sisihkan.
  4. Kocok telur, sisa gula tepung, dan emulsifier sampai mengembang.
  5. Tambahkan tepung terigu, susu bubuk, dan bumbu spekuk sambil diayak dan diaduk rata.
  6. Tuang ke kocokan margarin sedikit-sedikit sambil diaduk perlahan.
  7. Tuang 100 gram adonan di loyang 20x20x7 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti.
  8. Oven 5 menit dengan api atas. Angkat. Tuang lagi 100 gram adonan.
  9. Oven lagi 5 menit dengan api atas. Tuang lagi 100 gram adonan. Oven 5 menit dengan api atas. Tekan-tekan dengan penekan lapis legit.
  10. Lapis tipis dengan vla cokelat. Oven 3 menit dengan api atas. Ulangi dengan lapis legit 3 lapis dan selapis vla dengan cara yang sama. Ulangi sampai adonan habis.

Selamat mencoba ya, semoga artikel kali ini bisa bermanfaat buat teman-teman semuanya, jangan lupa untuk membagikan artikel ini kepada teman-teman lainya ya, Terima kasih. :)

Resep Cara Membuat Risoles Sayuran

Resep Risoles merupakan pembahasan perdana pada blog menu buka puasa ini, ya adalah salah satu menu yang menjadi faforit banyak orang terutama untuk sarapan atau bisa juga sebagai menu buka puasa, mengenai cara membuatnya tidaklah terlalu sulit-sulit amat, aku yakin teman-teman juga bisa membuatnya sendiri di Rumah.

Penasaran dengan Resep yang satu ini, Prihal cara membuat risoles ini, baik kita simak langsung di bawah ini ya.

Resep Cara Membuat Risoles Sayuran

Resep Cara Membuat Risoles
Risoles Sayuran

Bahan :
  • 100 gram tepung terigu protein sedang
  • 1 butir telur
  • 250 ml susu cair
  • ¼ sdt garam
  • 1 sdm margarin, lelehkan, biarkan dingin
Bahan dan Bumbu Untuk Isi :
  • 300 gram kentang, potong dadu, goreng
  • 150 gram wortel, iris halus
  • 100 gram buncis, iris agak tipis
  • 150 ml air
  • 4 butir bawang merah, cincang halus
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • ½ sdt pala bubuk
  • 2 tangkai seledri, iris halus
  • garam, merica dan gula secukupnya
  • 2 sdm margarin untuk menumis
Penyelesaian :
  • 3 butir telur, kocok lepas
  • 150 gram tepung panir kasar / tepung roti
  • minyak untuk menggoreng
Cara Membuat Risoles Sayuran :
  1. Campurkan bahan kulit, yaitu tepung terigu, telur, susu cair dan garam, aduk rata. Saring lalu masukkan margarin cair, aduk rata. Siapkan wajan anti lengket, lalu ambil sedikit adonan dan buat dadar. Sisihkan
  2. Untuk isi risoles, tumis bawang putih dan bawang merah sampai harum. Tambahkan kentang, wortel dan buncis. Aduk hingga layu, tuangkan air, masukkan garam, merica, pala bubuk dan gula. Masak sampai bumbu meresap, tambahkan seledri, aduk rata kembali.
  3. Ambil selembar kulit, beri isi lipat dan gulung. Celupkan gulungan risoles ke dalam telur lalu gulingkan ke tepung panir. Masukkan ke dalam kulkas biarkan sekitar 2 jam.
  4. Panaskan minyak, goreng risoles hingga matang dan berwarna coklat kekuningan. Angkat, tiriskan dan siap untuk dihidangkan.
Itu saja artikel kali ini ya, jika teman-teman mempunyai bahan-bahanya langsung aja peraktek, biar cepat bisa, Selamat mencoba ya.